Doa Ziarah hari Sabtu: Ziarah kepada Rasulullah saw

بسم الله الرحمن الرحيم
اللهم صل على محمد وآل محمد

Bismillâhir Rahmânir Rahîm
Allâhumma shalli ‘alâ Muhammadin wa âli MuhammadDengan asma AllahYang Maha Pengasih dan Maha Penyayang
Ya Allah, sampaikan shalawat kepada Rasulullah dan keluarganya

اَشْهَدُ اَنْ لاَ اِلَهَ إلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ

Asyahadu allâ ilâha illallâhu wahdahu lâ syarîkalah
Aku bersaksi tiada Tuhan kecuali Allah Yang Maha Esa dan tiada sekutu bagi-Nya

وَاَشْهَدُ اَنَّكَ رَسُولُهُ وَاَنَّكَ مُحَمَّدُ بْنُ عَبْدِ اللهِ

Wa asyhadu annaka rasûluhu wa annaka Muhammadubnu ‘Abdillah
Aku bersaksi engkau adalah Muhammad putera Abdillah Continue reading

Doa Ziarah Hari Jum’at: Ziarah kepada Imam Mahdi (sa)

بسم الله الرحمن الرحيم
اللهم صل على محمد وآل محمد

Bismillâhir Rahmânir Rahîm
Allâhumma shalli ‘alâ Muhammadin wa âli Muhammad

Dengan asma AllahYang Maha Pengasih dan Maha Penyayang
Ya Allah, sampaikan shalawat kepada Rasulullah dan keluarganya

اَلسَّلاَمُ عَلَيْكَ يَا حُجَّةَ اللهِ فِي اَرْضِهِ

Assâlamu`alayka yâ Hujjatallâhi fî ardhihi
Salam atasmu wahai hujjah Allah di bumi-Nya Continue reading

Orang-orang yang dilaknat di dalam Al-Qur’an dan hadis

Dilaknat artinya disingkirkan dan dijauhkan oleh Allah dari rahmat-Nya, dan dimurkai oleh-Nya.

Orang-Orang yang dilaknat dan dikutuk di dalam Al-Qur’an
1. Orang-orang kafir dan yang ingkar
“Mereka berkata: hati kami tertutup. Tetapi sebenarnya Allah telah melaknat mereka karena keingkaran mereka; maka sedikit sekali mereka yang beriman.” (Al-Baqarah: 88)

“Sesungguhnya Allah melaknat orang-orang yang kafir, dan menyiapkan bagi mereka api yang menyala-nyala (neraka).” (Al-Ahzab: 64).

2. Orang-orang yang menentang kebenaran Continue reading

Doa Ziarah Arba’in Imam Husein (sa), haul 40 hari Kesyahidannya

Ziarah Arba’in adalah ziarah ke 40 hari dari tragedi Karbala, yaitu tanggal 20 Shafar. Yaitu 40 hari dari peristiwa tragis yang memilukan hati kaum mukminin, tragedi yang menimpa keluarga Rasulullah saw di Karbala, khususnya Al-Husein cucu tercinta Rasulullah saw. Sudah selayaknya kita ummat Rasulullah saw berziarah dan menyampaikan salam kepada cucu tercinta Rasulullah saw. Semoga dengan ziarah ini kita mendapat syafaat Rasulullah saw dan Ahlul baitnya (sa), dilindungi oleh Allah swt dari segala musibah dan bala’. Berikut ini doa ziarahnya:

Continue reading

Shalat hajat untuk mendapatkan keturunan

Imam Ali bin Abi Thalib (sa) berkata: “Jika kamu ingin punya keturunan, berwudhu’lah secara sempurna, kemudian lakukan shalat dua rakaat secara baik. Setelah shalat sujudlah sambil membaca Istighfar sebanyak 71 kali, kemudian membaca doa berikut:

اَللَّهُمَّ ارْزُقْنِي وَلَدًا لأُسَمِّيْهِ بِاسْمِ نَبِيِّكَ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَآلِهِ

Allâhummarzuqnî waladan liusammîhi bismi Nabiyyika Muhammadin shallallâhu `alayhi wa âlihi.

Ya Allah, karuniakan padaku keturunan, agar aku dapat menamainya dengan nama Nabi-Mu Muhammad saw. Continue reading

Rahasia Kematian dan Kehidupan

Kematian adalah perjalanan yang pasti dilalui oleh semua manusia. Mereka tidak bisa menghindarinya. Allah swt berfirman: “Tiap-tiap yang berjiwa pasti mati…” (Ali-Imran/3:185).

Perjalanan yang pasti dilalui itu mengisyaratkan kepada kita bahwa diri kita diselimuti berbagai rahasia dan misteri. Sampai hari ini, ilmu pengetahuan belum dapat memahami esensi kehidupan dan kematian. Allah swt menisbatkan mati dan hidup kepada Diri-Nya dalam berbagai ayat Al-Quran Al-Karim:
“Yang menjadikan mati dan hidup…” (Al-Mulk/67:2).
“Dia-lah yang menghidupkan dan mematikan…” (Al-Mu’min/40:68). Continue reading

Kisah Pemuda yang Luput dari Kematian

Imam Muhammad Al-Baqir (sa) mengatakan: “Ketika nabi Dawud (as) duduk, di sampingnya ada seorang pemuda yang duduk dengan tenang tanpa banyak bicara, tiba-tiba datang malaikat maut yang mengucapkan salam kepadanya. Malaikat itu terus memandangi pemuda itu lebih serius, kemudian nabi Dawud (as) berkata kepadanya: Engkau memandang anak ini?
Malaikat menjawab: Ya, aku diperintahkan untuk mencabut ruhnya tujuh hari lagi di tempat ini.
Dawud merasa iba dan kasihan kepada pemuda itu dan berkata kepadanya: Wahai pemuda, apakah engkau mempunyai istri? Continue reading

Pemberian Mengubah Kekayaan Keluarga

Imam Musa Al-Kazhim (sa) berkata: “Dahulu di kalangan Bani Israil terdapat seseorang yang saleh. Di dalam mimpinya dia didatangi oleh seseorang yang mengatakan: Sesungguhnya Allah swt telah menentukan umurmu sekian tahun. Setengah umurmu berada dalam kecukupan, dan setengah umurmu yang lain engkau berada dalam keadaan serba kekurangan. Kemudian pilihlah untuk dirimu sendiri setengah umurmu yang pertama atau setengah umurmu yang kedua. Continue reading

Keterkaitan Alam Materi dan Immateri

Dari riwayat-riwayat hadis, khususnya tentang “kisah pemuda yang luput dari kematian”, dan kisah “pemberian mengubah kekayaan keluarga”, jelaslah kiranya keterkaitan antara amal perbuatan manusia dengan kebahagiaan dan kesengsaraan hidup, atau keterkaitannya dengan panjang dan pendek umurnya. Ilmu pengetahuan tidak bisa memungkiri adanya keterkaitan itu, bahkan penolakannya atas hal itu akan merupakan bukti bahwa ia tidak ilmiah lagi. Continue reading

Dosa-dosa yang Mengurangi Umur Manusia

Imam Ali Zainal Abidin (sa) menjelaskan faktor-faktor yang dapat mengurangi umur manusia. Dia mengatakan: “Dosa-dosa yang dapat mempercepat datangnya ajal ialah memutuskan silaturahim, sumpah palsu, ucapan bohong, zina, menutup jalan orang Mukmin, dan mengakui kepemimpinan yang tidak hak.” ((Maanil Akhbar, hlm. 271)

Dalam hadis itu disebutkan mengenai adanya enam faktor yang menyebabkan dipercepatnya datangnya kerusakan dan kebinasaan. Pada baris-baris berikut ini kami uraikan sebagian faktor tersebut. Continue reading

Adab sesudah berdoa

Menurut riwayat-riwayat hadis dari Ahlul bait Nabi saw adab sesudah berdoa banyak sekali, sebagian yang terpenting adalah:

Pertama: Setiap sesudah berdoa membaca:

مَا شَاءَ اللهُ لاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللهِ
Mâ syâallâhu lâ quwwata illâ billâh
Kehendak Allah, tiada kekuatan kecuali dengan Allah Continue reading

Informasi Amalan Praktis dan Doa-doa Umroh

Bagi yang akan menjalankan ibadah umroh dan belum memiliki buku panduan yang lengkap tentang: Amalan praktis dan doa-doa pilihan umroh. Berikut adab2nya dan doa2nya selama di kota suci Mekkah Al-Mukarramah dan Madinah Al-Munawwarah, silahkan mengkopi gratis dari:

http://almushthafa.blogspot.com

Dampak Dosa pada Kondisi Sosial dan Ekonomi

Al-Quran banyak menyebut hukum alam (sunnah kauniyah) yang dikaitkan dengan kelanggengan suatu umat dan kesejahteraan mereka yang dihasilkan oleh perbuatan tangan mereka sendiri, kebaikan maupun kekejian.
Allah swt berfirman:

“Apakah mereka tidak memperhatikan berapa banyaknya generasi-generasi yang telah Kami binasakan sebelum mereka, padahal (generasi itu) telah Kami teguhkan kedudukan mereka di muka bumi, yaitu keteguhan yang belum pernah Kami berikan kepadamu. Kami curahkan hujan yang lebat atas mereka dan Kami jadikan sungai-sungai mengalir di bawah mereka, kemudian Kami binasakan mereka karena dosa mereka sendiri, dan Kami ciptakan sesudah mereka generasi yang lain.” (Al-An’am/6:6). Continue reading

Kezaliman Faktor utama Kehancuran Umat

Kezaliman termasuk salah satu dosa yang menyebabkan dihancurkannya bangsa tertentu. Allah swt berfirman kepada Nabi Nuh (as) tentang kaumnya:
“.. Janganlah kamu bicarakan dengan-Ku tentang orang-orang yang zalim itu; sesungguhnya mereka itu akan ditenggelamkan. (Hud/11:37).

Tentang kaum ‘Ad, Allah swt berfirman:
“Mereka dimusnahkan oleh suara yang mengguntur dengan hak dan Kami jadikan mereka (sebagai) sampah banjir, maka kebinasaanlah bagi orang-orang yang zalim.” (Al-Mu’minun/23:41). Continue reading